Ilmu Blogging kali ini akan menjelaskan tutorial Cara Membuat Blog Dengan Blogger.
Mungkin semua orang sudah tau bagaimana membuat blog dengan blogger, tetapi disini saya akan memberikan tutorial cara membuat blog dengan blogger untuk orang awam atau orang yang belum tau apa itu blog dan ingin memulai membuat blog.
Sekarang saya akan memulai menjelaskannya :
Pertama, buka alamat www.blogger.com
Kedua, Setelah muncul halaman seperti gambar diatas, Anda klik "Memulai" untuk memulai membuat blog.
Ketiga, isikan data-data yang diminta oleh pihak blogger untuk membuat akun blogger Anda, yang nantinya akan dijadikan untuk login Anda di blogger. Isi 'nama tampilan' sesuai nama blog Anda. Setelah sudah mengisi semuanya lalu klik "Lanjutkan".
Keempat, selanjutnya Anda isi Judul Blog dan Alamat Blog. Isi Judul Blog dengan nama blog yang Anda inginkan, dan isikan juga Alamat Blog tetapi jangan lupa Anda klik 'cek ketersedian' untuk mengetahui alamat blog Anda tersedia atau tidak. Kalau sudah lalu klik "Lanjutkan".
Kelima, sekarang Anda pilih template yang Anda sukai. Kalau sudah klik "Lanjutkan".
Sekarang blog Anda sudah jadi. Untuk memulai blogging, silahkan Anda klik "Mulai Blogging"
Nah, gampangkan cara membuat blog dengan blogger ini. Semoga tutorial ini sangat bermanfaat bagi Anda.
0 Comments:
Post a Comment